Rekonstruksi Mumi Pemilik Rambut Rumit  

Written By Unknown on Minggu, 27 Januari 2013 | 10.44

Minggu, 27 Januari 2013 | 09:33 WIB

TEMPO.CO, Kairo - Hampir 2000 tahun yang lalu, pada saat Mesir berada di bawah kendali Kekaisaran Romawi, seorang wanita muda dengan gaya rambut rumit dikuburkan hanya beberapa meter dari piramida. Wanita muda ini memiliki tinggi 1,7 meter yang meninggal pada usia 20 tahun. Ia dimakamkan dalam peti mati yang wajah pada peti tersebut disepuh dengan emas.

Piramida yang ada di dekat kuburan wanita muda itu dibangun sekitar 2000-an tahun sebelum hidupnya di situs Hawara. Lokasi pemakaman tersebut diketahui dari catatan arsip.

Resolusi tinggi CT scan mengungkapkan bahwa sebelum dia dimakamkan, rambut wanita muda tersebut mengenakan gaya rambut yang cukup rumit.

"Rambut mumi ini cukup lebat. Dengan helai yang panjang di tengah kulit kepala lalu ditarik kebelakang dengan anyaman tertentu, kemudian berakhir menjadi sanggul di puncak mahkota kepala," tulis tim peneliti dalam sebuah laporan yang diterbitkan dalam jurnal RSNA RadioGraphics.

Menurut mereka, gaya rambut yang populer pada saat itu. Bisa jadi mereka terinspirasi oleh permaisuri Romawi, Faustina I yang hidup pada abad kedua.

Berkat kerja penelitian dan rekonstruksi dengan CT scan resolusi tinggi, analisis antropologis, pencetakan 3D dan gambar rekonstruksi wajah maka mumi tersebut dicoba untuk dilihat bentuk aslinya. Wajah dan rambut mereka kemudian direkonstruksi dengan hati-hati oleh profesional seniman forensik, Lywood Victoria dari John Abbott College.

Selain merekonstruksi wajah dan gaya rambut, para peneliti juga menemukan beberapa tanda yang masih menjadi misteri. Mereka menemukan tanda tusukan berjumlah tiga di sisi kanan dinding perutnya. Tusukan itu masing-masing berukuran 3-4 mililiter. Ini mungkin luka yang telah membunuhnya, tetapi bagaimana mumi ini mendapatkannya, para peneliti belum memiliki jawaban untuk itu.

Mumi lain yang ditemukan adalah seorang wanita yang sudah hidup cukup lama sehingga tampak rambutnya memutih keabu-abuan. Mumi ini kemungkinan meninggal antara usia 30 hingga 50 tahun. Penanggalan radiokarbon menunjukkan bahwa ia tinggal di akhir zaman Romawi (230-380 SM) ketika agama Kristen tumbuh di Mesir dan mumifikasi mulai tidak dilakukan lagi. Mumi ini ditemukan di kota Mesir kuno Thebes.

LIVE SCIENCE | ISMI WAHID


Anda sedang membaca artikel tentang

Rekonstruksi Mumi Pemilik Rambut Rumit  

Dengan url

http://teknologiseo.blogspot.com/2013/01/rekonstruksi-mumi-pemilik-rambut-rumit.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rekonstruksi Mumi Pemilik Rambut Rumit  

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rekonstruksi Mumi Pemilik Rambut Rumit  

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger