Google Map Bantu Temukan Rumah Setelah 25 Tahun  

Written By Unknown on Sabtu, 19 Oktober 2013 | 10.44

TEMPO.CO, New Delhi - Manfaat positif Google Map sungguh dirasakan oleh Saroo Munshi Khan. Ia amat bersyukur, Google telah menciptakan aplikasi peta digital ini. Bagaimana tidak, ia berhasil menemukan rumahnya setelah 25 tahun terdampar di daerah asing.

Insiden terjadi ketika Saroo berusia 5 tahun. Saat melakukan perjalanan dengan kakaknya, ia tertidur di dalam kereta. Ketika ia terbangun, tak ada seorang pun di sekitarnya. Ia tersesat di tengah keramaian penduduk India.

Beruntung, Saroo dibantu oleh sebuah keluarga yang berasal dari Australia. Karena kasihan, keluarga itu memutuskan mengadopsi Saroo. Saroo dirawat dengan baik selama bertahun-tahun.

Tahun 2009, setelah lulus dari universitas, keinginan Saroo untuk menemukan keluarga aslinya kembali muncul. Ia mulai mencari-cari informasi dari warga sekitar tapi tak ada yang bisa membantu.

Saat itulah Saroo akhirnya memutuskan untuk menggunakan Google Map dan Google Earth guna mencari rumahnya. Ia menelusuri setiap sudut kota India lewat perangkat komputernya. Dengan mengandalkan ingatan lokasi rumahnya, ia pun melakukan pencarian.

Niat baiknya itu pun berbuah manis. Akhirnya, setelah 25 tahun terpisah, Saroo berhasil menemukan lokasi tempat tinggalnya yang berjarak 1.200 kilometer dari rumahnya sekarang. Ia pun segera melakukan perjalanan panjang untuk kembali ke rumah keluarganya. Saroo akhirnya bisa berkumpul lagi dengan ibunya.

"Ia meraih tangan saya dan memeluk saya. Kami berdua seperti tak sadar. Ia sempat tak percaya bahwa anaknya akan kembali setelah 25 tahun lamanya," kata Saroo, Jumat, 18 Oktober 2013.

Kisah Saroo yang mengharukan ini dilirik oleh pembuat fiilm. Kabarnya, perjuangan Saroo akan diangkat ke layar lebar.

RINDU P HESTYA | UBER GIZMO

Berita Populer Terkait
Perhatikan Hal Ini Sebelum Memasang Windows 8.1
Baterai Galaxy S4 yang Bermasalah Bisa Ditukar
Internet Explorer 11 Dalam Windows 8.1
Ini Headset Khusus Kaum Profesional
Bayi Mampu Deteksi Kebohongan


Anda sedang membaca artikel tentang

Google Map Bantu Temukan Rumah Setelah 25 Tahun  

Dengan url

http://teknologiseo.blogspot.com/2013/10/google-map-bantu-temukan-rumah-setelah.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Google Map Bantu Temukan Rumah Setelah 25 Tahun  

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Google Map Bantu Temukan Rumah Setelah 25 Tahun  

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger