Dell Inspiron 11, Baterai Awet Berkat Haswell  

Written By Unknown on Jumat, 22 November 2013 | 10.44

TEMPO.CO, Jakarta - Dell Indonesia pekan lalu memperkenalkan tiga jajaran produk notebook terbarunya untuk pasar Tanah Air dengan konsep bodi tipis dan daya tahan baterai lama. Salah satu produk tersebut adalah Dell Inspiron 11 Seri 3000.

Notebook dengan layar seluas 11,6 inci ini dilepas dengan harga US$ 399 (sekitar Rp 4,5 juta) per unit. Yang menarik, notebook ini menggunakan prosesor core generasi keempat, yang merupakan generasi terbaru keluaran Intel.

Prosesor tersebut, yang diberi kode nama Haswell, biasanya digunakan oleh notebook lebih besar dan bertenaga. Keunggulannya, daya tahan baterai menjadi lebih lama dengan konsumsi listrik lebih efisien.

Sejauh ini, Intel telah berusaha keras memasarkan chip Haswell, terutama dengan daya listrik rendah, sebagai central processor unit (CPU) pilihan utama perangkat bergerak, seperti tablet atau sabak ajaib dan notebook.

Pada umumnya, sebuah perangkat komputer dengan performa tinggi membuat baterai menjadi boros dan prosesor lebih cepat panas. Teknologi yang dihadirkan Intel Haswell mampu membalikkan stigma tersebut.

Hal itulah yang membuat para vendor perangkat komputer dan digital mulai meliriknya, Dell tak terkecuali. Bahkan, Dell berani membenamkan jenis prosesor tersebut di perangkat dengan harga murah, seperti Inspiron 11 Seri 3000.

Penggunaan chip Intel Haswell menawarkan dua pilihan bagi pabrikan komputer, yakni membuat notebook lebih tipis, seperti jenis ultrabook, atau memaksimalkan daya tahan baterai selama mungkin.

Dell memilih untuk menawarkan daya tahan baterai cukup lama kepada para penggunanya. Baterai Inspiron 11 Seri 3000, misalnya, mampu bertahan selama 8 jam 20 menit untuk sekali charge dan penggunaan normal, seperti berselancar di Internet atau mendengarkan musik.

Performa itu cukup mengesankan. Sebab, untuk sebuah notebook yang memang bukan ditujukan untuk penggunaan terlalu berat, daya tahan baterai tersebut sangat membantu, terutama untuk penggunaan sehari-hari.

Selama sepekan terakhir, Tempo sempat mencoba langsung notebook dengan layar sentuh 10 jari seluas 11,6 inci ini. Ukurannya yang kompak dan bobot yang ringan membuat notebook ini nyaman dijinjing ke mana pun.

DESAIN

Ukuran layar Dell Inspiron 11 Seri 3000 seluas 11,6 inci cukup kompak untuk dimasukkan ke dalam tas ransel atau dibawa bepergian ke berbagai kota. Tebalnya hanya 21,2 milimeter dan beratnya 1,43 kilogram. Cukup ringan dan tipis.

Dell menyebutkan bahwa laptop ini cocok bagi mereka yang selalu bergerak aktif sepanjang hari lantaran dimensinya yang mungil itu. Saat Tempo membawanya bepergian di dalam tas ransel, notebook ini tak membuat bahu terasa pegal.

Inspiron 11 Seri 3000 dilengkapi dengan fitur layar multisentuh 10 jari, peredam suara, serta mikrofon dua susun (dual-array) yang membuat percakapan via web sangat jernih, sekalipun di tempat umum.

Saat dipegang, bodinya terasa empuk dan sedikit kesat. Dell menyebutkan bahan pelapis yang digunakan, terutama di bagian luar atas dan bawah, adalah "soft touch paint" yang menyerupai bahan karet sehingga tidak licin saat dijinjing.

Meski layar 11,6 inci yang diusungnya bukan paling cerah atau tajam yang ada di pasar saat ini, kemampuan layar sentuh untuk harga di bawah Rp 5 juta menjadi kelebihan notebook tersebut. Layar sentuhnya pun sangat responsif.

FITUR

Sistem operasi yang digunakan Dell Inspiron 11 Seri 3000 ini adalah Windows 8 (64-bit). Penggunaan layar sentuh memang sangat ideal untuk menjalankan sistem operasi terbaru buatan Microsoft itu.

Layar sentuh LED-backlit LCD mampu menyemburkan resolusi hingga 1.366 x 768 piksel dengan kualitas high definition. Sedangkan prosesor yang dibenamkan adalah dual-core Intel Haswell dengan kecepatan 1,4 GHz dan dikombinasikan dengan RAM 4 GB DDR3.

Fitur lainnya termasuk hard-drive 500 MB, kartu grafik Intel HD Graphics 4400 GPU, port USB 3.0, Ethernet, HDMI, Bluetooth 4.0, dan koneksi Wi-Fi. Sedangkan baterainya, seperti ultrabook, tak bisa dilepas.

KONKLUSI

Dell Inspiron 11 Seri 3000 adalah notebook yang ditujukan bagi Anda yang sering bepergian. Daya tahan baterai yang mencapai 8 jam 20 menit sangat membantu saat jauh dari sumber listrik. Desainnya yang tipis dan ringan membuat notebook ini nyaman untuk dibawa.

Menggunakan prosesor Intel generasi keempat, Haswell, membuat performa Inspiron 11 dapat disejajarkan dengan notebook berharga premium.

FIRMAN

SPESIFIKASI

- Intel Celeron 2955U 1,4 GHz dual-core CPU
- 2 GB RAM
- 500 GB 5400 RPM hard-drive
- Intel HD graphics
- Wireless-N, Bluetooth 4.0, Gigabit Ethernet
- HDMI v1.4a, dua port USB 3.0, satu USB 2.0
- Keyboard anti-air
- EPEAT Silver Rated
- Windows 8 (64-bit)
- Daya tahan baterai 8 jam 20 menit
- 1,43 kilogram
- US$ 399 (sekitar Rp 4,5 juta)

*****


Anda sedang membaca artikel tentang

Dell Inspiron 11, Baterai Awet Berkat Haswell  

Dengan url

http://teknologiseo.blogspot.com/2013/11/dell-inspiron-11-baterai-awet-berkat.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Dell Inspiron 11, Baterai Awet Berkat Haswell  

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Dell Inspiron 11, Baterai Awet Berkat Haswell  

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger